Posts

Showing posts with the label sci-fi

Sinopsis film Night Raiders (2021)

Image
  Night Raiders atau perampok malam adalah sebuah film fiksi ilmiah bersetting di dunia paska kiamat asal Kanada-Selandia Baru yang tayang 2021 dan ditulis dan disutradarai oleh Danis Goulet . Film ini dibintangi oleh Elle-Máijá Tailfeathers , Brooklyn Letexier-Hart, Alex Tarrant , Amanda Plummer dan Violet Nelson . Kisahnya mengenai seorang wanita yang mencari anaknya yang diculik oleh suatu badan pemerintah pada masa setelah USA dilanda perang saudara. Film berdurasi 97 menit ini dibuat oleh XYZ Films dan diedarkan Samuel Goldwyn Film. Film ini mengambil syuting di wilayah Toronto Kanada pada 2019.  Awalnya dijadwalkan untuk rilis komersial pada 2020, tetapi ditunda hingga 2021 menyusul penundaan produksi yang disebabkan oleh pandemi Covid 19. Sinopsis Night Raiders: Tak jauh dari masa sekarang, perang saudara terjadi di Amerika serikat antara kelompok yang menjunjung kebebasan dan fasisme. Terjadilah dua negara bagian. Di negara yang diperintah oleh fasis, anak-anak diculik dari kel

Sinopsis Jurassic Hunt (2021)

Image
  Sutradara Hank Braxtan telah membuat beberapa film tentang binatang yang cukup unik. Di Snake Outta Compton ia mengubah beruang kutub dan ular kobra secara genetik. Selain itu ada naga di Dragon Soldier. Kini ada Jurassic Hunt, Dinosaurus yang diubah secara genetik untuk keperluan olahraga. Iyah, jadi ceritanya makhluk purba yang sudah musnah ini dihidupkan lagi untuk sekedar cari keringat dan ketegangan. Ini dibintangi oleh Courtney Loggins, Tarkan Dospil, Rubent Pla, Joston Treney dan Antuone Torbert. Nama namanya kurang familiar ya, aku bahkan baru tahu, padahal mereka sudah cukup banyak membintangi film, seperti Courtney di Give My Love to Rose atau Treney di Unspeakable Horrors: The Plan 9 Conspiracy. Treney tidak asing dengan sutradara Hank Braxtan karena sebelumnya sudah pernah bekerja sama.  Ayo tebak, yup betul . Mereka berdua berkolaborasi dalam tukang ojek pengkolan. Eh salah, Snake Outta Compton maksudnya. Ia juga yang menjadi produsernya lho. Yuk intip sinopsisnya dulu.

Sinopsis film Tides The Colony (2021)

Image
  Sinopsis film Tides aka The Colony 2021 adalah film fiksi ilmiah berbalut thriller yang rilis pada tahun 2021. Mungkin banyak yang menyangka kalo film sci-fi biasanya buatan Amerika, tapi yang ini buatan dua negara Eropa yaitu Jerman dan Swiss. Ngga nyangka juga ya, soalnya kalo negara Eropa yang suka buat film biasanya Inggris lalu Prancis. Poster film dari IMDB Film ini disutradarai dan ditulis oleh Tim Fehlbaum, tapi waktu menulis skenario dibantu oleh Mariko Minaguchi. Kisahnya sendiri mengenai bumi yang sudah tidak layak huni dan manusia menghuni koloni di luar angkasa.  Film ini dibintangi oleh Nora Arnezeder , Sebastian Roche, Iain Glen , Sarah-Sofie Boussnina , dan Joel Basman. Ini rilis mulai 26 Agustus 2021 di Jerman setelah sebelumnya tayang di festival film Berlin ke 71. Pemeran:  Nora Arnezeder … Blake Sarah-Sofie Boussnina … Narvik Iain Glen … Gibson Sope Dirisu … Tucker Joel Basman … Paling Sebastian Roché … Ayah Blake Bella Bading … Maila Hong Indira Rieck … Holden Ri

Sinopsis film Risen (2021) invasi alien ke bumi lewat meteor

Image
  Pembuat film Eddie Arya merilis movie terbarunya yang berjudul Risen, mengikuti sebuah bencana yang disebabkan oleh meteor yang jatuh di sebuah kota kecil dan mengubah daerah tersebut menjadi tidak dapat dihuni, tapi yang mengerikan, ada invasi alien dalam meteor tersebut. Risen 2021 tidak ada hubungannya dengan film yang judulnya sama tahun 2016 ya. Ini mungkin mirip dengan War of the World series yang menggambarkan makhluk asing yang setara. Risen dibintangi oleh Nicole Schalmo, Terri Purchase, Kenneth Trujillo, Natalie Rose, Buffy Anne Littaua, dan lainnya. Ini rilis mulai 20 Agustus 2021 lewat layanan streaming. Waktu tayang yang sama dengan beredarnya film  Habit . Ayok baca jalan ceritanya dulu. Film dibuka dengan rekaman lama seorang komandan militer angkatan udara Amerika serikat membahas tentang UFO yang masuk ke bumi. Mayor Keyhoe, penulis buku "UFO is Real" menulis kalo ancaman dari luar angkasa tidak boleh dianggap remeh. Beralih ke masa kini. Dr Lauren (Nicole

Sinopsis film Out of Time 2021

Image
  Gambar dari IMDB Tiga sosok misterius kabur dari penahanan rahasia dan berencana untuk menghancurkan dunia di masa depan. Seorang agen bekerja sama dengan seorang detektif yang baru putus cinta untuk mencegah hancurnya bumi. Itulah jalan cerita dari Out of Time, aksi fiksi ilmiah yang rilis pada tahun 2021 dari Creekview Entertainment. Film ini diperankan oleh aktor dan aktris yang sejujurnya aku belum terlalu kenal, seperti Nadège August, Blake Boyd, Kurt Long, Gary Fredo, David Schroder, Jessica Graves Davis, dengan peran utamanya Blake Boyd dan Nadège August. Ayok baca dulu sinopsisnya Tiga alien melompat dan kabur dari fasilitas penahanan rahasia pada 1951 lewat lubang waktu ke masa depan atau mungkin waktu alternatif. Cooper (Blake Boyd; Murder in the Vineyard, Killer Reputasion) ditugaskan untuk mengikuti mereka melalui portal waktu. Cooper sendiri tahu kalo dirinya hanya memiliki waktu beberapa hari saja di masa depan.  Ia bertemu dengan Lisa (Nadège August) seorang detektif w

Sinopsis film Zone Drifter (2021), mencari saudara yang hilang di gurun pasca apokaliptik

Image
  Zone Drifter  bersetting jauh di masa depan setelah bencana mirip kiamat melanda bumi. Seorang mantan tentara melintas gurun dan bertempur menghadapi para pasukan pembunuh yang sudah terprogram. Ini rilis mulai 3 Agustus 2021 dengan durasi 90 menit. Film ini dibintangi oleh Charles Conkin, Aaron Jude, dan Kaitie Peters. Iyah, hanya tiga pemain ini yang aku dapatkan di situs IMDB, padahal kalo lihat posternya minimal ada empat. Entah salah cetak gambar atau lagi khilaf. Charles Conkin sendiri selain sebagai pemain utama juga bermain sebagai sutradara maupun penulis skenario. Entah untuk ngirit atau multi talenta kali ya si Charles ini. Udahlah, yuk baca sinopsisnya dulu. Di masa depan yang jauh, seorang mantan tentara bertempur melalui gurun pasca-perang yang porak-poranda, dan menghadapi pasukan pembunuh terprogram saat mencari saudaranya yang hilang. The Sons menyerang dari barat melawan pasukan antarbenua, ini yang menyebabkan kota kota hancur dan menjadi zona mematikan. Cerita ber

Sinopsis Robot Apocalypse (2021) ketika manusia melawan mesin

Image
  Robot Apocalypse adalah film terbaru 2021 keluaran dari Asylum. Sayangnya film ini tidak mendapatkan promosi yang cukup dari rumah produksinya, bahkan menempatkan di halaman Facebook mereka juga tidak. Sebenarnya cukup disayangkan, karena biarpun ada kekurangan, tapi ini memiliki beberapa kelebihan. Kisah filmnya sendiri mengenai sebuah kecerdasan buatan yang bisa berpikir sendiri dan mengirimkan drone pembunuh untuk menghabisi penciptanya. Adapun sutradara filmnya ialah David Michael Latt dan penulis Joe Roche dengan bintang Katalina Viteri, Jessica Chancellor, Olivia Crosby, DeAngelo Davis, Stephen Wesley Green, dan Tammy Klein. Robot Apocalypse rilis secara streaming mulai 27 Juli 2021. Yuk baca sinopsisnya dulu. NFX, Sebuah perusahaan yang membuat robot penyelamat melakukan tes dengan menghidupkan Medusa (disuarakan oleh Tammy Klein), sebuah kecerdasan buatan untuk meringankan tugas yang berurusan dengan komputer. Tapi sayangnya Medusa ternyata lebih pintar dari yang disangka. Ia