Review film The Puppetman (2023)

  The Puppetman adalah film horor supernatural Amerika tahun 2023 yang disutradarai oleh Brandon Christensen dan ditulis oleh Christensen, Ryan Christensen, dan Matt Manjourides. Ini akan dirilis oleh Shudder pada 13 Oktober 2023.

Pemerannya adalah Alyson Gorske sebagai Michal, Michael Paré sebagai Detektif Al, Caryn Richman sebagai Ruby, Zachary Le Vey sebagai David, Angel Prater sebagai Charlie, Anna Telfer sebagai Jo

Selain itu ada Cameron Wong sebagai Glenn, Jayson Therrien sebagai Carter, Kio Cyr sebagai Danny, dan Natalie Meetze sebagai Michal Muda.

Jalan cerita film The Puppetman

Seorang terpidana pembunuh yang dijatuhi hukuman mati selalu mempertahankan pendapatnya bahwa ada kekuatan jahat yang mengendalikan tubuhnya saat dia membantai korbannya yakni istrinya sendiri.

Kini Michal, putri si pembunuh, mulai curiga bahwa klaim ayahnya mungkin ada benarnya ketika orang-orang di sekitarnya mulai mati dengan cara yang brutal. Dia harus mencoba mematahkan kutukan The Muppetman sebelum semua orang yang dicintainya terbunuh. Apakah usaha Michal akan berhasil?

Trailer film 


Review film The Puppetman

Setelah menampilkan adegan pembuka yang intens dan mencekam, anda tentu berharap lebih, tapi sayangnya hal ini gagal dipertahankan. Jalan ceritanya menjadi mudah ditebak seperti horor sejenisnya.

Permisi The Puppetman mirip dengan The Bye Bye Man yang rilis 2017 atau The EmptyMan 2020.

Penampilan Alyson Gorske sebagai Michal cukup bagus dibandingkan beberapa pemeran lain. Transisinya dari menegangkan ketika beberapa temannya mati ke menyeramkan dapat, cuma sayangnya plotnya mudah ditebak. Endingnya juga menggantung, mungkin akan ada sekuel atau entahlah.

Comments

Popular posts from this blog

Sinopsis film The Family Plan 2023, ketika mantan pembunuh bayaran menghadapi masa lalu

Sinopsis Film Terrifier (2017)

Sinopsis Film Ruin Me (2017) : horor permainan dalam hutan