Zebra Girl adalah film horor misteri yang mengejutkan dari Stephanie Zari. Kisahnya mengikuti seorang wanita yang mengetahui rahasia gelap suaminya dan lalu membunuhnya. Waduh, dari jalan ceritanya saja sudah bikin penasaran ya, apalagi kalo lihat posternya.
Stephanie Zari sendiri seorang wanita kelahiran Inggris yang coba membuat film dan ini adalah debutnya. Dia juga yang menulis skenario dan juga menjadi Co produser.
Zebra Girl dibintangi oleh Sarah Roy, Tom Cullen dan Jade Anouka. Oh ya, Sarah ini ikut menulis naskah juga lho, dan juga menjadi produser bersama Zari. Mungkin mereka sahabat dekat dan setelah ngobrol di kafe atau lesehan tertarik untuk membuat film. Sarah dapat peran utama sedangkan Zari jadi sutradaranya. Oke itu tebakan admin saja karena aku ngga tahu apakah di Inggris sana ada lesehan.
Sinopsis Zebra Girl
Catherine (dibintangi Sarah Roy dalam debut aktingnya) tampaknya bahagia karena berhasil menikah dengan dosen cakep bernama Dan (Tom Cullen; Castle in the Ground, Black Mirror). Mereka tinggal di pedesaan dan tampaknya bahagia.
Suatu hari Catherine curiga dengan gerak gerik suaminya. Ia lalu membuat lubang rahasia di dinding.
Suatu hari wanita itu bangun dari mimpi buruk dan ia tidak melihat suaminya ada disebelahnya. Ia lalu masuk ke ruangan lain dan coba melihat apa yang dilakukan oleh Dan. Betapa terkejutnya ia ketika mengetahui.
Catherine langsung ke dapur lalu mengambil pisau. Dengan senjata tajam itu ia langsung menuju suaminya yang tampak sedang asyik memandangi laptop. Saat Dan membalikkan tubuhnya, tanpa banyak cakap wanita itu langsung menusukkan pisaunya sambil berteriak.
Melihat suaminya mati maka perempuan itu lalu memanggil temannya Anita (Jade Anouka). Ia lalu bercerita tentang masalah itu dan meminta bantuannya agar mau membereskan mayat suaminya. Apa sebenarnya rahasia Dan sehingga Catherine membunuhnya?
Catherine adalah seorang wanita yang telah melalui masa lalu kelam. Ayahnya seorang kasar sedangkan ibunya pembuat pil. Pil apa silahkan tebak sendiri tapi yang jelas bukan pil KB ya.
Dengan masa lalu suram seperti itu tak aneh kalo Catherine remaja sudah sering berurusan dengan polisi. Dan jika ditangkap oleh pihak berwajib maka ia selalu berkonfrontasi dan menyalahkan ibunya. Dari sini saja sudah kelihatan jelas wataknya bukan. Untung ibunya tidak mengutuk jadi batu seperti Malin Kundang.
Tak heran kalo ia tidak mudah percaya pada orang lain termasuk suaminya, dan karena itu ia curiga kalo Dan itu merencanakan sesuatu yang jahat pada dirinya. Heran juga, kenapa mereka bisa kawin ya.
Saran Roy cukup bagus aktingnya sebagai wanita pencuriga dan paranoia, Tom Cullen sebagai Dan, biarpun hanya peran pendukung juga bermain maksimal. Tapi sayangnya skrip yang dikerjakan oleh tiga orang (silahkan lihat dibawah ya) tampak semrawut. Ini menciderai penampilan gemilang mereka berdua.
Zebra Girl cukup bagus untuk ditonton, biarpun tidak sejelek film dari Lifetime tapi bukan hiburan yang bisa bikin anda ingin melihat ulang lagi. Ini tidak direkomendasikan untuk dilihat anak kecil ya karena ada adegan yang lumayan bikin ngilu.
Info Film
Rating: Not Rated
Pemeran: Tom Cullen , Sarah Roy , Jade Anouka , Anna Wilson-Jones , Isabelle Connolly , Moyo Akandé , Angela Yeoh , Henry Douthwaite , Daisy Mayer , Buckso Dhillon-Woolley
Disutradarai oleh: Stephanie Zari
Ditulis: Derek Ahonen , Sarah Roy , Stephanie Zari
Distributor: Bohemia Media
Tanggal Rilis: 28 Mei 2021
Durasi: 79 menit
Comments
Post a Comment
Berkomentarlah yang sopan dan sesuai artikel ya, terima kasih.